Brimob Kaltim Ingatkan Remaja Yang Sedang Nongkrong Untuk Tidak Berkerumkun


Brimob Kaltim Ingatkan Remaja Yang Sedang Nongkrong Untuk Tidak Berkerumkun

BALIKPAPAN, Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim terus memberikan imbauan tentang pentingnya menaati protokol kesehatan ditengah pandemi Covid-19 kepada masyarakat kota Balikpapan.

Kali ini, Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim melaksanakan patroli ke sejumlah kawasan di wilayah Kota Balikpapan sampaikan imbauan patuhi protokol kesehatan, Jumat (25/3/2022) malam.

Saat patroli di Jl. Jend. Sudirman, Petugas Brimob yang dipimpin Aiptu Sumarno memberikan imbauan kepada remaja yang sedang nongkrong untuk mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

“Pihak kami juga imbau untuk tidak berkerumun,” jelas Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Poo. Andy Rifai, SIK, MH.

“Imbauan ini bertujuan supaya masyarakat selalu mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya memutus mata rantai penularan Covid-19 yang masih melanda,” tambah Kombes Andy Rifai.

“Semoga dengan mentaati protokol kesehatan, penyebaran covid-19 dapat ditekan dan segera berakhir,” harap Andy Rifai.

,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *