Pastikan Ibadah Mingguan Umat Nasrani Dalam Keadaan Lancar Dan Aman, Detasemen Gegana Rutinkan Patroli Gereja


Balikpapan – Dalam rangka memberikan rasa aman personel Detasemen Geganna Satuan Brimob Polda Kaltim menggelar patroli rutin di wilayah hukum Polresta Balikpapan. Sasaran utama patroli kawasan gereja yang ditempati ibadah umat Kristiani dalam melaksanakan rangkaian ibadah Mingguan 2022.

Seperti yang terlihat dihari Minggu Oktober 2022 jam 08.00 Wita. personil Detasemen Gegana melaksanakan patroli dan pengaman gereja di wilayah Balikpapan diantaranya Gereja GPIB, Gereja Pantaikosta, HKBP Gunmal, Santa Martinus, Bethany, Bukit Benuas Dan GKKA Indonesia .

Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol Andy Rifai, S.I.K, M.H. mengatakan kegiatan patroli ketempat tempat ibadah untuk memberi rasa aman dan nyaman dalam melaksanakan ibadah minggu , selain itu agar situasi Kamtibmas di wilayah Balikpapan tetap dalam keadaan kondusif.

“Tujuan dari patroli Kamtibmas dan pengamanan ibadah gereja yaitu guna menciptakan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani yang sedang melaksanakan Ibadah rangkaian ibadah Mingguan, apa lagi dekat dalam perayaan Natal dan Tahun Baru 2023,” ujar Dansat Brimob.

Selain melaksanakan patroli pengamanan kegiatan ibadah gereja personil Detasemen Gegana juga menyampaikan himbauan edukasi kepada para jemaat akan pentingnya menerapkan protokol kesehatan

Dansat Brimob menegaskan meskipun ibadah Mingguan dalam keadaan aman dan lancar, namun pihaknya tetap memberikan pengamanan dan himbauan kepada para jemaat untuk tetap menerapkan prokes hal ini untuk mencegah lonjakan Covid-19, Pasca Natru ” Pungkas Kombes Pol Andy Rifai, S.I.K, M.H.

,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *